Buat yang Ingin Kerja, Kamu Simak nih Informasi Contoh Outsourcing di Indonesia
Kamu sudah tidak asing kan dengan istilah outsourcing? Secara undang-undang ketenagakerjaan nomor 13 tahun 2003, outsourcing berarti memberikan atau menyerahkan sebagian tugas pekerjaan kepada perusahaan lain dengan sistem borongan pekerjaan atau jasa pekerjaan. Untung lebih jelasnya, berikut merupakan beberapa perusahaan contoh outsourcing di Indonesia.
1. PT Artha Kreasi Utama
Perusahaan yang terkenal dengan sebutan AKU ini merupakan sebuah perusahaan outsourcing yang mengelola banyak tenaga jasa di berbagai bidang. Adanya tenaga profesional dan ahli yang berkualitas membuat AKU memiliki banyak klien sehingga menjadi salah satu perusahaan outsourcing terkenal di Indonesia.
2. PT Harda Esa Raksa
Perusahaan yang berdiri di tahun 2010 ini telah berkembang dan menjadi salah satu perusahaan outsourcing terbaik untuk bidang sales. HERA menjadi langganan berbagai perusahaan untuk menyediakan dan mengelola tenaga sales. Kini, HERA telah berhasil menempatkan tenaga profesionalnya untuk level staff dan manajerial. Keren kan!
3. PT Exa Mitra Solusi
PT Exa Mitra Solusi menyediakan solusi dan memberikan tingkat layanan yang konsisten kepada pelanggan mereka. Berdiri di tahun 2004, sektor perbankan merupakan target utama kerja sama yang dilakukan oleh PT Exa Mitra Solusi dan merupakan salah satu sektor contoh outsourcing di Indonesia yang sering dilakukan kerja sama dengan perusahaan alih daya.
4. PT Gos Indoraya
Perusahaan yang bertempat di Duren Tiga, Jakarta ini bergerak di banyak bidang penyediaan jasa outsourcing lho. PT Gos Indoraya yang berdiri di tahun 2009 ini telah memiliki tenaga ahli dan profesional di berbagai bidang alih daya antara lain bidang IT, bidang jasa boga, bidang kebersihan, kehumasan, konsultasi manajemen, dan lain-lain. Perusahaan ini pun juga menjadi salah satu perusahaan outsourcing di Indonesia yang memiliki banyak karyawan.
5. PT Fajarmerah Indo Service
Untuk kamu yang membutuhkan jasa keamanan seperti satpam, pengawalan pribadi, dan kebersihan, PT Fajarmerah Indo Service bisa menjadi pilihan. Menyediakan jasa dan tenaga kerja hingga ke seluruh Indonesia, menjadikan PT Fajarmerah Indo Service tetap eksis dari tahun 2013 hingga saat ini.
Nah, kamu perlu tahu juga nih, hampir semua bidang pekerjaan di Indonesia telah bekerja sama dengan perusahaan alih daya lho. Hal ini dikarenakan karyawan outsourcing semua kebutuhannya ditanggung oleh penyalur tenaga kerja sehingga perusahaan pemakai jasa tidak berkewajiban terhadap kesejahteraan karyawan bersangkutan.
Perlu diingat juga, penggunaan jasa pekerja outsourcing tidak diperbolehkan mengerjakan pekerjaan utama dan produksi karena sifatnya pekerja adalah suporting atau penunjang. Contoh outsourcing di Indonesia yang bisa kamu temui antara lain pekerjaan di bidang operator call center, pekerjaan tambang, moda transportasi, petugas keamanan, petugas kebersihan, makanan, dan lain sebagainya.
Tags : Perusahaan Outsourcing, Jasa Outsourcing, Outsourcing, Ketenagakerjaan